Selasa, 25 September 2012

Profil Politeknik Perikanan Negeri Tual



Embrio berdirinya Politeknik Perikanan Negeri Tual (Polikant), berawal dari sebuah akademi perikanan milik Yayasan Pemerintah Daerah Kabupaten Maluku Tenggara yang didirikan pada tahun 1997, dengan nama Akademi Perikanan Larvul Ngabal. Akademi Perikanan tersebut beralih status menjadi Politeknik Perikanan Negeri Tual (Polikant) di tahun 2006, dan merupakan PoliteknikPertama bahkan hingga kini merupakan Politeknik satu-satunya di bidang Perikanan dan Kelautan  di Indonesia.
Polikant berada di kepulauan kei, propensi Maluku kabupatern Maluku Tenggar, yang terletak diantara Laut Banda sebagai lading ikan tuna, dan Laut Arafura sebagai lading udang terbesar di dunia. Kondisi geografis ini menjadi motivasi bagi pendirian Polikant sebagai suatu kebutuhan bagi penyiapan tenaga trampil dan professional bagi upaya utilitas laut Banda dan Arafura secara berkesinambungan mengingat kedua laut tersebut berada padacoral triangle dan pusat keanekaragaman hayati laut global.
               Polikant saat ini dengan jurusan tunggal menyelenggarakan empat program studi diploma tiga yang terakreditasi yakni, program studi Teknologi Penangkapan Ikan (TPI), Teknologi BudidayaPerikanan (TBP) dan Teknologi Hasil Perikanan (THP), serta Agribisnis Perikanan (AGP), selain itu akan diselenggarakan 6 program studi Sarjana Terapan di bidang teknologi kelautan, rekayasa alat tangkap, budidaya, dan teknologi pasca panen, bioteknologi perikanan, dan agrowisata.
Penyamatan dan Pengukuhan Direktur Polikteknik Perikanan Negeri Tual Kepada Wisudawan dan Wisudawati
 

Wisudawan dan Wisudawati Politeknik Perikanan Negeri Tual Tahun Akademik 2011/2012

Mahasiswa Polikant Mendemonstrasikan desain Alat pakan ikan kepada Bupati dan Wakil Bupati Malra


0 komentar:

Posting Komentar